LUTIM- Brigjen TNI Budi Suharto, S.I.P, M.S Danrem 141 menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Makodim Lutim Jumat 21 Juli 2023 sekira pukul 16.30 Wita. Kurang lebih 100 orang ikut menyaksikan kegiatan tersebut di Desa Puncak Indah Kecamatan Malili Kab. Luwu Timur.
Tak luput kehadiran Bupati Luwu Timur, Drs. H. Budiman, M. Pd, juga hadir Dandim 1403/Palopo, Letkol Inf Apriadi Nidji, S.M., M.I.P, Sekda Drs. H. Bahri Suli, MM, Kabag Ops Polres Lutim, AKP Simon mewakili Kapolres Luwu Timur, Ketua Pengadilan Agama Malili, Muhammad Arief, dan Kakanmenag Lutim, Drs. H. Muh. Yunus, M. Pd.i.
Bupati Drs. H. Budiman, M. Pd, dalam kesempatan itu mengungkapkan terima kasih dan selamat datang di Kab. Luwu Timur kepada Bapak Danrem 141/Tp di Bumi Batara Guru.
Bupati pun berharap dengan adanya pembangunan Makodim baru di Kabupaten Luwu Timur, akan banyak penambahan personil TNI, sehingga dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang lebih baik.
Danrem 141/Tp, Brigjen TNI Budi Suharto, S.I.P, M.S, mengapresiasi keberadaan Makodim di Wilayahnya serta ucapan terima kasih kepada Bupati Luwu Timur yang telah memberikan dukungan penuh dalam pembangunan Kodim baru di Kab. Luwu Timur, dan perlu diketahui Korem 141/Tp membawahi 19 Kodim yang tersebar di Provinsi Sulsel.
Danrem berharap semoga pembangunan Kodim baru dapat terselesaikan dengan baik dan bersamaan dengan administrasi Surat keputusan dapat segera terbentuk. (Serma Kadirman).