PINRANG, ASPIRASI POST- Bupati Pinrang Andi Irwan Hamid, S.Sos, bersama Dandim 1404/Pinrang Letkol Arm Lukman Sasono, S.E, beserta rombongan, menijau lokasi korban bencana kebakaran yang terjadi pada (Selasa 21 Januari 2020) di Dusun Bajeng Kaluku, Desa Bungi, Kec. Duampanua, Kab. Pinrang pada Rabu (22/1) serta di sambut oleh Zulkarnai gaffar, S.Sos, M.Si (Camat Duampanua), Kapten inf Zakir (Danramil 1404-06) dan Andi Basuki (Kepala Desa Bungi).
Dalam rangka kegiatan peninjauan korban bencana kebakaran, selain Bupati Pinrang serta Dandim 1404, turur hadir juga. Kadis Pertanian, Kasatpol PP, Ketua Baznas dan Kepala BNPBD Kab. Pinrang.
BNPBD dan Baznas memberikan bantuan berupa uang tunai yang diserahkan oleh Bupati Pinrang. Selain uang tunai, BNPBD dan Baznas juga menyalurkan bantuan berupa Sembako, Matras, Tenda serta perlengkapan balita dan di serahkan langsung secara simbolis oleh Dandim 1404 Pinrang kepada masyarakat Desa Bungi yang terkenamusibah bencana kebakaran.
Abdu (50) adalah warga Dusun Bajeng Kaluku, Desa Bungi yang terkena musibah kebakaran, sangat berterima kasih kepada pemerintah daerah Kab. Pinrang atas bantuan dan kepeduliannya terhadap warga Dusun Bajeng Kaluku, ucapnya. (Akbar/Munir).