LUTRA, ASPIRASI POST- Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP), masuk ke dalam daftar tujuh Kepala Daerah wanita yang memesona dan berprestasi di Indonesia. Menariknya, ia ditempatkan di posisi kedua, di bawah Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.
Dikutip dari media daring nasional, www.okezone.com, Kamis (23/1/2020), IDP disebut sebagai Kepala Daerah wanita dengan torehan prestasi membanggakan di Indonesia. Penyebutan ini tidak keliru, mengingat berbagai prestasi, baik skala regional maupun nasional, diraih.
Bupati perempuan yang masuk ke dalam salah satu chapter buku “Perempuan di Singgasana Lelaki” terbitan Kompas Gramedia ini dikenal egaliter dan memiliki komitmen memajukan daerahnya dengan berbagai pendekatan inovatif dalam setiap kebijakan yang ia keluarkan.
Okezone menyebutan, sosok yang menjabat sebagai kepala daerah kini tak lagi dari kalangan pria semata. Sejumlah daerah di Indonesia kini dipimpin sederet wanita cantik dan berprestasi. Sebagian besar memiliki paras cantik, sehingga banyak menuai pujian khalayak.
Dirangkum dari berbagai sumber, okezone merilis Kepala Daerah cantik yang memesona dan memiliki prestasi membanggakan, Airin Rachmi Diany (Wali Kota Tangerang Selatan), Indah Putri Indriani (Bupati Luwu Utara), Idza Priyanti (Bupati Brebes), Asmin Laura Hafid (Bupati Nunukan), Karolin Margret Natasa (Bupati Landak), Ni Putu Eka Wiryastuti (Bupati Tabanan) dan Mirna Annisa (Bupati Kendal).
Okezone adalah Portal berita terpopuler di Indonesia. Media ini milik PT. MNC yang mengelola media televisi seperti RCTI dan iNews. Juga mengelola media cetak seperti Koran Sindo dan Sindo Weekly. Tak hanya itu, MNC juga mengelola radio seperti Sindo Trijaya FM. (Int/LH/Zakaria).