PALOPO, ASPIRASI POST- Menjadi suatu kewajiban akan tugas yang diemban dalam memberikan perubahan dan kemajuan pembangunan dimana kita ditempatkan bertugas sebagai seorang leadirship.
Hal itu pun dilakukan Kepsek SDN 6 Bogar Masnah Anwar, S.Pd. Ditangannya, walaupun dalam suasana pandemi Covid-19, Sekolah yang saat ini dia nahkodai mampu terbenahi dengan waktu yang terbilang singkat.
Di awal bertugas sejak Nopember 2019, saya memprogramkan beberapa hal diantaranya, pengecetan Pagar Sekolah, pengecetan Kelas dan pemasangan Paving Block halaman Sekolah, ungkap Mantan Kepsek SDN 42 Limpomajang Masnah Anwar, S.Pd, kepada media ini.
Dimana pengecetan Pagar, pengecetan Kelas dan terakhir kita lakukan adalah pemasangan Paving Block halaman Sekolah, dimana pekerjaannya telah selesai dilakukan tahun ini 2020. Itu semua tercipta atas dasar musyawarah seluruh rekan Guru di Sekolah, ucap Kepsek SDN 6 Bogar Masnah Anwar, S.Pd.
Menurutnya, apa yang ingin kita lakukan utamanya, demi kepentingan sekolah, saya pasti mengajak seluruh stakeholder Guru di SDN 6 Bogar, terlebih dahulu melakukan musyarawarah, tegas Kepsek Masnah Anwar, S.Pd, yang dikenal murah senyum itu.
Terpisah saat ditemui salah satu Guru di Sekolah itu, dimintai tanggapannya terkait kepemimpinan Kepsek, dia mengatakan Ibu Masnah Anwar kepemimpinannya sangat baik serta memiliki kepribadian bijaksana, ungkap Guru Agama Nurtina.
Selain itu, Ibu setiap melakukan kegiatan Guru diajak musyawarah. Di mintai tanggapan apa-apa kekurangan dari Sekolah dan juga termasuk yang selesai dikerjakan pengecetan Pagar dan Kelas, Ibu Kepsek menyerahkan kepada rekan Guru dalam memilih warna Cet, tutup Nurtina. (AP).