PALOPO- Sebanyak 180 gabungan kohai Inkado Palopo dan Luwu menggelar ujian Karate di Aula SMK Pelayaran Samudra Palopo, Sabtu, 2 November 2024.
Ujian kenaikan Sabuk Inkado Palopo dan Luwut ini, selain dihadiri orang tua para kohai, juga dihadiri oleh Ketua FORKI Kota Palopo, dr. Syukur.
Di mana dalam kegiatan itu, dr. Syukur, menyampaikan beberapa pengalamannya di dunia Karate kepada kohai yang mengikuti ujian.
Perguruan Inkado ini, sangat berkesan bagi saya, di Inkado lah saya mulai mengenal dunia Karate. Di mana saya masuk Karate sejak SMA dan kami latihannya di SMA 3 Palopo, ungkap Ketua FORKI Palopo, dr. Syukur.
Lanjut dia berbicara di Karate ini, kita membangun karakter, Karate ini, adalah seni belah diri bukan untuk berkelai. Kepada para kohai tekun lah berlatih, selain berlatih di Dojo kita harus berlatih di rumah untuk lebih mengasah kemampuan, ucap dr. Syukur.
Masih kata, dr. Syukur, masuk Karate ini, kita harus memiliki jiwa sportif dalam segala hal termasuk dalam pertandingan. Saya berharap dengan adanya ujian kenaikan Sabuk ini, Inkado semakin berjaya dan besar.
Di tambahkannya, dikesempatan ini, juga saya menyampaikan kepada Sensai dan Senpai, saya selaku Ketua FORKI Kota Palopo, akan membantu pengadaan Matras untuk digunakan para kohai Inkado Palopo, tutup dr. Syukur.
Pada kesempatan itu, juga Sensai Junaidi mengatakan Semoga dari hasil ujian kenaikan sabuk ini, dapat menghasilkan karate-karate Inkado Palopo, terbaik, ungkapnya.
Usai ujian kenaikan Sabuk ini, kita akan kembali melatih khusus kohai-kohai dengan melakukan TC persiapan Kejuaraan Karate Kapolres Luwu Timur CUP, tutur Sensai Junaidi.
Terpisah Sensai Sonni Peden mengatakan, dengan adanya ujian kenaikan sabuk ini, semoga anak-anak Inkado dapat berprestasi kedepan, baik di Tingkat Daerah, Provinsi dan Nasional, ungkapnya.
Dan, juga tak luput saya ucap kan terima kasih banyak kepada orang tua kohai yang sudah mendukung ujian kenaikan Sabuk ini, serta mohon maaf bila ada hal-hal yang kurang berkenang mulai dari tahapan dan akhir ujian kenaikan Sabuk, ucap Sensai Sonni Peden.
Lanjut dia, mengatakan tak luput pula saya, juga mengucapkan terima kasih banyak atas menyempatkan kehadirannya Ketua FORKI Kota Palopo, Bapak dr. Syukur, di ujian kenaikan Sabuk ini, tutur Sensai Sonni Peden.
Tak luput, Sensai Yusuf menyampaikan mewakili para Sensai, Senpai dan Kohai, mengucapkan terima kasih banyak kepada Ketua FORKI Kota Palopo, Bapak dr. Syukur, atas perhatian besarnya, kepada Inkado Palopo, akan memberikan bantuan Matras kepada kami, tutupnya.
Pada ujian kenaikan Sabuk ini, dilakukan oleh Tim Penguji, diantaranya Sensai Junaidi, Sensai Yusuf, Sensai Soni, Senpai Udin, Senpai Bray, Senpai Luth, Senpai Linda dan Senpai Maida. (AP).
Fadil Murid SDN 64 To’bulung Kembali Raih Medali di Ajang Karate
PALOPO- Muh. Fadil Alamsyah murid Kelas 6 SDN 64 To'bulung, kembali meraih Prestasi Juara di ajang Karate Kejuaraan DANWINGKO II...
Read more