PINRANG- Dalam upaya memperkuat sektor ekonomi kerakyatan di tingkat lokal, Kent Mukti (Plt Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kab. Pinrang) secara resmi mengukuhkan pengurus Koperasi Merah Putih Kelurahan Temmassarangnge pada Rabu (7/5). Acara pengukuhan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh sejumlah Tokoh Masyarakat, Perangkat Kelurahan, serta Warga setempat.
Dalam sambutannya, Kent Mukti menyampaikan pentingnya Koperasi sebagai wadah pemberdayaan ekonomi masyarakat. Ia berharap kepengurusan yang baru dapat membawa semangat baru dalam pengelolaan Koperasi yang transparan, profesional, dan berorientasi pada kesejahteraan anggota.
“Koperasi Merah Putih harus menjadi motor penggerak ekonomi Warga Temmassarangnge. Kita ingin Koperasi ini, tidak hanya aktif, tetapi juga produktif dan berdampak langsung bagi anggotanya,” tegas Kent Mukti.
Kent Mukti mengajak seluruh anggota untuk bersinergi dan aktif dalam setiap kegiatan Koperasi.
Lebih lanjut, pengukuhan ini menjadi momentum penting bagi Koperasi Merah Putih untuk memulai langkah baru dalam meningkatkan kapasitas dan layanan kepada anggotanya, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal yang inklusif dan berkelanjutan.
Sementara itu Kepala Kelurahan Temmassarangnge Husain Sonting sangat mengapresiasi serta mendukung penuh Program Koprasi Merah Putih ini.
“Alhamdulillah, semoga dengan adanya Koprasi Merah Putih ini, peningkatan ekonomi masyarakat di Kelurahan Temmassarangnge dapat meningkat,” pungkasnya.
Untuk diketahui, ada Enam Notaris yang jadi mitra dari Dinas Koperasi Merah Putih Kab. Pinrang yang sudah mendapatkan Legitimasi dan telah mengikuti serangkaian kegiatan yang di persyaratan oleh kementrian koperasi RI, diantaranya :
1. Sri Rahmawati, S.H., M.Kn.
2. Dewi Puspita, S.H., M.Kn.
3. Jamida Amirf, S.H., M.Kn.
4. So’ima R. Pida, S.H., M.Kn.
5. Safri Awal, S.H., M.Kn.
6. Muhammad Adli Ikram Arif, S.H., M.Kn. (84R).