LUTRA- Ranperda APBD 2024 Luwu Utara diketuk, nilainya Rp. 1,3 Triliun lebih. APBD 2024 itu diresmikan dalam Rapat paripurna yang digelar malam kemarin. Rabu (29/11/2023).
Dalam sambutanya, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani berharap dengan ditetapkannya Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024 ini, maka seluruh program dan kegiatan yang telah diakomodir dalam Pembahasan APBD TA. 2024 ini segera dilengkapi dokumen administrasi dan dokumen teknisnya agar pelaksanaannya sesuai ketentuan peraturan perundang- undangan yang berlaku dan yang tak kalah pentingnya perlu ditangani secara bersungguh-sungguh agar program dan kegiatan yang disepakati bersama dapat segera dilaksanakan sesuai spesifikasi teknis dan memenuhi jangka waktu yang dipersyaratkan.
“Saya berharap kepada jajaran pemerintah daerah kiranya dalam pelaksanaan APBD TA.2024 ini, dalam implementasinya benar-benar menunjukkan komitmen yang sungguh-sungguh dari kita semua untuk menggunakan seluruh potensi dan sumber daya yang dimiliki dalam kerangka percepatan pembangunan di daerah ini,” tegas Indah.
Indah menambahkan berbagai saran, masukan, harapan, dan kritikan yang disampaikan oleh setiap anggota legislatif dalam materi pendapat akhir fraksi-fraksi akan menjadi perhatian khusus kami dalam pelaksanaan tugas selaku Pimpinan daerah dan SKPD di jajaran pemerintah daerah kabupaten Luwu Utara.
“Hal ini tentu sangat berharga dalam rangka penyempurnaan dan peningkatan kinerja pemerintah daerah, sehingga persetujuan bersama yang dituangkan dalam bentuk program dan kegiatan antara legislatif dan eksekutif dalam Pembahasan APBD TA.2024 ini dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Luwu Utara,” jelasnya.
Kepada pimpinan SKP, bupati perempuan pertama di Sulsel itu meminta, meskipun meskipun alokasi anggaran yang diterima relatif sangat terbatas, hal jangan dijadikan penghalang untuk terus meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat.
“Untuk segenap masyarakat Luwu Utara saya menyampaikan terima kasih yang tulus, sekaligus menyampaikan permohonan maaf yang sangat mendalam sehubungan masih banyaknya harapan, tuntutan dan keinginan masyarakat yang belum dapat diwujudkan pada Pembahasan APBD TA.2024 ini,” tutup Indah. (*/RP).