WAJO- Polsek Tempe Kecatan Tempe Kabupaten Wajo, dalam hal ini Kanit IntelKam bersama Kanit Reskrim dan Personil Polsek Tempe melaksanakan kegiatan razia minuman keras tradisional Ballo di wilayah Kecamatan Tempe Kota Sengkang Selasa, 27/10/2020, sekitar pukul 15.30 Wita.
Dalam operasi tersebut, Polisi berhasil menyita 6 (enam) buah jiregen 5 liter, 6 buah tempat cat 25 kg, dengan jumlah keseluruhan 155 liter.
Kanit IntelKam, IPDA Baharudin, menjelaskan bahwa telah menyisir lokasi tempat penjualan miras tradisional jenis Ballo dan berhasil mendapatkan di Jl. Bhayangkara, Jl. Cendana, dan Kelurahan Lapongkoda.
“Operasi yang kami lakukan untuk menjaga Kamtibmas tetap kondusif, dan kami juga memberikan himbuan tetap memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan, guna memutus penyebaran covid 19,” ucapnya.(*/Hz).