PINRANG- Dua Ribu lebih simpatisan dan pendukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang Irwan Hamid – Sudirman Bungi membanjiri kampanye dialogis terbatas, bertempat di Kelurahan Benteng, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang, pada Kamis malam 7 November 2024.
Massa yang hadir dari Kecamatan Batulappa dan Patampanua ini dalam rangka mendengarkan Program berkelanjutan Paslon yang bertagline Bersama Lebih Baik (BLB) dan Bersama Iwan Sudirman (BERIMAN).
2.222 Massa Hadir Sosialisasi Paslon BLB Siap Menangkan Pilkada Pinrang.
Antusias masyarakat dan para Tokoh dari 2 Kecamatan tersebut menyambut kedatangan kandidat Beriman membersamai dalam acara kampanye dialogis ini.
Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, Insya Allah menjadi Bupati dan Wakil Bupati pada tanggal 27 November 2024, kata legislator Partai Nasdem, Andi Azizah Irma Wahyudiyati Irwan.
Kehadiran Ketua Garnita Malahayati NasDem Makassar diacara ini, kata ketua Komisi B DPRD Provinsi Sulsel ini, sebagai bukti dukungan kepada Paslon nomor urut 2 demi kemenangan menuju Program berkelanjutan.
Pesta demokrasi ini, lanjutnya, adalah untuk bergembira riah, karena itu kehadiran kita semua disini adalah tanda kemenangan Paslon nomor urut 2.
“Mereka yang belum menentukan pilihan setelah pulang dari tempat sosialisasi ini dapat menetapkan dan pilihan dapat berubah dengan mendukung Paslon nomor urut 2”.
Calon Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, sebelum melanjutkan orasi politiknya terlebih dahulu membacakan surah Al – Fatihah kepada korban yang tenggelam di Bendung Benteng, (Jihad Ramadhan usia 22) yang masih dalam pencarian Tim SAR, semoga korban diselamatkan dan kembali berkumpul dengan keluarganya. Aamiin.
Cawabup Paslon Beriman pada kesempatan tersebut menyampaikan kepada kurang lebih dari 2.222 orang yang hadir bahwa, kehadiran kami ditempat ini, lanjutnya, untuk mengingatkan kembali kepada kita semua menyatukan, membulatkan tekad bersama sama berjuang memenangkan Paslon Iwan Sudirman.
“Ingin menyakinkan kita semua yg hadir disini tidak salah memilih di Pilkada Pinrang, karena itu pilhlah Paslon terbaik yaitu Paslon nomor urut 2,” ucapnya.
Kata orang bijak, jika ada pekerjaan yang ingin dikerjakan dan terlaksana dengan baik, maka serahkan kepada ahlinya dan kepada orang yang berpengalaman.
“Dari tiga kontestan di Pilkada ini semuanya baik dan yang terbaik ditentukan oleh masyarakat pemilih siapa terbaik dari ketiga Paslon itu, Paslon Iwan Sudirman adalah Paslon berpengalaman dan memahami pemerintahan. Karena itu, pilihlah Paslon Beriman ini,” pungkas Cawabup Sudirman Bungi.
Mengutip dari perkataan mantan Perdana Menteri Pakistan Benasir Butto, kapal yang ditambakkan di dermaga memang kelihatan mewah yang di penuhi lampu-lampu, “kapal yang di buat tidak untuk di simpan di dermaga”, kapal di buat untuk berlayar di lautan di tengah samudera untuk menggapai pulau harapan dan kapal rombongan BLB sudah berada di tengah lautan menuju pulau kemenangan pada tanggal 27 mendatang, mari masyarakat kabupaten pinrang kita berbondong bondong untuk menenangkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang Andi Irwan Hamid dan Sudirman Bungi Nomor Urut 2 dan Andalan Hati calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, pada tanggal 27 November 2024. (Tim/84R).