PINRANG- Warga yang berdomisili di Kec. Tiroang dan sekitarnya serta para pengguna jalan poros Pinrang – Sidrap kini sudah mulai bernafas legah, di karenakan jalan penghubung antara Kab. Pinrang dan Sidrap kini sudah mulai di tambal oleh Satlantas Polres Pinrang, Selasa 14 Juli 2020, padahal penambalan serta perbaikan jalan adalah tugas serta wewenang Dinas Bina Marga.
Perbaikan dan Penambalan jalan poros Pinrang – Sidrap bukanlah wewenang Kepolisian (Satlantas), di karenakan sudah banyak menelan korban baik pengguna roda Dua maupun roda Empat. Sehingga Kasat Lantas Polres Pinrang yang di nahkodai oleh AKP Dharmawaty yang baru hampir Empat bulan bertugas di Pinrang tergugah hatinya guna melakukan perbaikan dan penambalan jalan yang kondisinya sangat memprihatinkan (rusak parah).
Kasat Lantas Polres Pinrang, AKP Dharmawaty mengungkapkan, Kegiatan perbaikan dan penimbunan jalan poros Pinrang – Sidrap yang berlokasi di Kelurahan Marawi dan Arassie tersebut, adalah guna menindak lanjuti laporan dan keluhan masyarakat yang berada di sekitar wilayah tersebut yang menyebutkan bahwa jalan itu sudah rusak parah dan bisa menjadi pemicu terjadinya laka lantas.
“Selain itu, kondisi jalan poros Pinrang Sidrap saat ini sangat memperihatinkan, dan juga sangat berbahaya bagi para pengguna jalan, baik Roda Dua maupun Roda Empat. Selain rusak dan menjadi tempat genangan air, jalan tersebut juga berlubang dalam dan setiap kendaraan yang melalui jalan tersebut pasti sangat berhati hati karena bisa saja menimbulkan kecelakaan dan merusak kendaraan mereka”.
Dharma, menambahkan “kami dari personil Sat Lantas Polres Pinrang akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat agar masyarakat bisa kembali menggunakan akses jalan poros Pinrang – Sidrap secara normal tanpa adanya keluhan,” tutupnya.
Hal senadah juga di ungkapkan oleh warga sekitar, dan sangat mengapresiasi kerja keras unit Sat Lantas Polres Pinrang dalam perbaikan dan penimbunan jalan yang rusak di wilayah Kecamatan Tiroang dan yang kami butuhkan adalah kerja nyata dalam menindaklanjuti keluhan masyarakat jangan cuman janji saat berkampanye. Sebab kata dia, “jika jalan ini terus dibiarkan begitu saja dalam kondisi yang rusak parah. Yakin dan percaya akan ada banyak korban laka lantas yang akan terjadi di area ini”,
“Kami atas nama warga Kec. Tiroang sangat berterima kasih kepada Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Dharmawaty bersama para personil Sat Lantas Polres Pinrang yang telah melakukan perbaikan dan penimbunan jalan, meski sebenarnya tugas unit lantas bukan untuk memperbaiki jalan tetapi niat tulus mereka adalah bukti bahwa Polri selalu bersama rakyat dalam mengayomi, melayani dan melindungi masyarakat”. (8ar).