LUTRA- Wakil Bupati Luwu Utara, Suaib Mansur memantau penyaluran Bansos BLT BBM kepada Masyarakat di Kantor Pos Kecamatan Sukamaju, Luwu Utara, Sulsel. Kamis (24/11/2022).
Suaib Mansur memantau langsung pembagian BLT didampingi Camat Sukamaju Muhammad Pajar SP, dan Camat Sukamaju Selatan.
Pemantau itu dilakukan guna memastikan penyaluran Bantuan berjalan dengan baik,dan tepat sasaran.
Saat melakukan pemantauan, Suaib Mansur menyaksikan langsung penyerahan bantuan kepada Masyarakat. Tak hanya itu SM sapaan akrab Suaib Mansur juga bercengkeramah dan bersalaman dengan warga yang sedang mengantri untuk mendapatkan bantuan.
Sekedar diketahui, Kamis, 24/11/2022 kantor pos Sukamaju Selatan menyalurkan Bansos BLT BBM kepada 1.240 warga Kecamatan Sukamaju selatan dari sejumlah Desa dan 3 ribu lebih warga Kecamatan Sukamaju Dari sejumlah Desa.
“Sabar ya Bu mengantri”, kata Suaib Mansur kepada salah satu warga peserta penerima BLT, yang ikut mengantri.
Berdasarkan pantauan langsung, tak hanya menyapa warga, Suaib juga terlihat sesekali bersendagurau dengan warga. Selain itu, Suaib juga berkomunikasi dengan pihak penyalur Bantuan, lalu memantau Vaksinasi yang berada dilokasi penyaluran BLT.
Sebelumnya Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur juga memantau langsung penyaluran Bantuan BLT BBM di Kecamatan Bone Bone, bulan Oktober 2022 lalu.
Saat itu Suaib mengimbau kepada masyarakat penerima BLT BBM agar menggunakan bantuan ke hal yang bermanfaat untuk membantu kebutuhan sehari-hari.
“Jangan sampai, BLT BBM yang dibagikan bersamaan dengan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) itu malah digunakan untuk hal yang tidak bermanfaat,” kata Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur, kala itu didampingi Kapolsek Bone Bone.
Menurut dia Tentu kenaikan harga BBM berdampak langsung terhadap ekonomi Masyarakat. Apalagi penyesuian harga BBM ini diikuti oleh inflasi pada komoditas pangan dan transportasi.
“Itulah sebabnya BLT BBM ini dikucurkan sebagai bantuan sosial untuk meminimalisir dampak ekonomi dan sosial di Masyarakat kelas menengah ke bawah,” jelas Suaib Mansur Kala itu. (Zakaria).