LUTRA- Tingkatkan keamanan di wilayah Pemerintahannya, Pemerintah Desa Kampung Baru Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara, Sulsel gelar rapat bersama dengan seluruh Perangkap Desa, BPD, Kadus, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Babinkhantibmas Babinsah Desa Kampung Baru. Selasa, 30/03/2021.
Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi serta meningkatkan kewaspadaan ketertiban demi terwujudnya keamanan di Desa Kampung Baru.
Kepala Desa Kampung Baru, Mardianto Mangadi, S.An, Dalam sambutannya menghimbau kepada peserta rapat agar setiap warga masyarakat yang berasal dari luar wilayah Desa, jika hendak bertamu harus memperlihatkan identitas seperti KTP, EL, atau identitas yang asli. “Selaku Pemerintah Desa, menghimbau agar masyarakat hidup tertib khususnya di malam hari,” tegasnya.
Selain itu, Kepala Desa Kampung Baru memerintahkan anggota Linmas Desa untuk aktif berpatroli pada jam tertentu. “Dengan didukung pihak keamanan Babinsa dan Babinkantib, Pemerintah Desa Kampung Baru optimis kemanan akan tetap terjaga,” tutup Mardianto Mangadi, S.An. (Zakaria).